Pencari Mu
01.23 | Author: jejak sandi
[1]
adalah aku pengeja puisimu
dalam dimensi
ruang
dan waktu

[2]
aku mengisari diri
dari hari ke hari
bulan ke bulan
tahun ke tahun
sampai waktu melaju
seperti peluru
namun tak kutemukan
kau kekasih

hidup
resah
gelisah
dan sedih
; aku mencarimu ke negri sunyi

[3]

Meja
kursi tua
segelas air
di dalamnya
diam
hening
tak mampu
mengeja-Mu
; aku beku di perasingan

[4]

daun jatuh
sentuhan angin kecil
menemaniku subuh
;izinkan aku mengecupMu, ya Rabb


|
This entry was posted on 01.23 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response, or trackback from your own site.